Juni 2021 - Borneo Sport
Pemain terbaik Piala Menpora 2021 resmi berlabuh di Persib usai hengkang dari Persija

Pemain terbaik Piala Menpora 2021 resmi berlabuh di Persib usai hengkang dari Persija

Pemain terbaik Piala Menpora 2021 resmi berlabuh di Persib usai hengkang dari Persija
Pemain terbaik Piala Menpora 2021 Marc Anthony Klok.

BORNEOTRIBUN.COM - Pemain terbaik Piala Menpora 2021 Marc Anthony Klok resmi berlabuh di Persib Bandung usai memutuskan hengkang dengan klub lamanya, Persija Jakarta yang telah dibelanya selama 1,5 tahun.

Pengumuman bergabungnya Marc Klok di skuad Pangeran Biru disampaikan manajemen Persib melalui laman resmi klubnya.

"PT Persib Bandung Bermartabat dengan ini mengumumkan kesepakatan kontrak dengan Marc Anthony Klok berdurasi empat tahun," demikian pernyataan manajemen Persib, dikutip dari laman resmi klub, Rabu.

Dengan bergabungnya Klok, gelandang naturalisasi asal Belanda itu akan menjadi tambahan kekuatan bagi lini tengah Pangeran Biru di Liga 1 2021.

Pemain berusia 28 tahun tersebut bakal segera bergabung bersama tim Persib dalam waktu dekat. Pada Jumat, 2 Juli mendatang, Klok dijadwalkan sudah berada di Bandung.

Bersama Maung Bandung, proses adaptasi Klok dipastikan akan berjalan dengan lancar dan tak memakan waktu lama.

Apalagi, Pelatih Persib Robert Alberts yang pernah bekerja sama dengan Klok saat di PSM Makassar.

Ditambah lagi, terdapat sejumlah penggawa Persib yang menggunakan bahasa yang sama dengannya, seperti Ezra Walian, Nick Kuipers, dan juga Geoffrey Castillion.

Sebelumnya, Klok memutuskan hengkang dari Macan Kemayoran yang disampaikannya melalui akun Instagram pribadinya, @marcklok pada Rabu (23/6) lalu.

"Saya dan pihak manajemen klub sepakat untuk berpisah. Saya yakin bahwa upaya yang diambil dan diputuskan adalah untuk kebaikan bagi Persija sebagai sebuah klub maupun saya sebagai seorang pesepak bola," ujar Klok.

Sumber: Antara
Southgate bilang atmosfer Wembley suntik energi Inggris atasi Jerman

Southgate bilang atmosfer Wembley suntik energi Inggris atasi Jerman


BORNEOTRIBUN.COM - Gareth Southgate menyatakan atmosfer yang tercipta di Stadion Wembley pada Selasa waktu setempat (Rabu WIB) mampu menyuntik energi bagi tim nasional Inggris yang menaklukkan Jerman 2-0 dalam laga 16 besar Euro 2020.

"Ini hasil yang luar biasa. Inggris tidak pernah mengalahkan Jerman dalam pertandingan babak gugur sejak final Piala Dunia 1966 di sini," kata Southgate selepas laga dikutip dari laman resmi UEFA.

Energi yang disuntikkan publik Wembley berhasil disalurkan oleh Raheem Sterling dan Harry Kane yang mencetak dua gol kemenangan Inggris.

Lini tengah dan belakang Inggris juga mampu meredam ancaman Jerman, bahkan kiper Jordan Pickford berhasil mementahkan tembakan Timo Werner dan Kai Havertz serta mengintimidasi Thomas Mueller dalam situasi satu lawan satu.

Southgate bahkan menyatakan bahwa meski tak sampai separuh dari kapasitas 90 ribu penonton Wembley terisi, tapi atmosfer di laga kontra Jerman melampaui ketika stadion itu terisi penuh.

"Saya pernah berada di sini dengan kapasitas penuh dan rasanya tidak mendapat atmosfer setingkat hari ini. Mereka berada di belakang para pemain untuk setiap upaya merebut bola, mengawal lawan dan setiap pergerakan pemain kami," katanya.

"Energi sangat luar biasa di stadion dan bisa mengantarkan mereka pulang dengan perasaan segembira ini. Juga mengetahui jutaan orang lainnya, setelah tahun yang sulit, bisa mendapat kenikmatan yang kami berikan hari ini sangatlah luar biasa," ujar Southgate menambahkan.

Secara pribadi bagi Southgate kemenangan ini juga menjadi ajang penuntasan kekecewaan yang ia rasakan ketika gagal mengeksekusi penalti dalam semifinal Euro 1996 melawan Jerman di tempat yang sama.

Inggris selanjutnya akan menanti pemenang laga 16 besar lain antara Swedia kontra Ukraina yang bakal jadi lawan mereka di babak perempat final di Roma, Sabtu (3/7) nanti. (*)

SB: Antaranews
Seorang Anggota tim Olimpiade Uganda tiba di Jepang Bawa Varian DELTA

Seorang Anggota tim Olimpiade Uganda tiba di Jepang Bawa Varian DELTA

Seorang Anggota tim Olimpiade Uganda tiba di Jepang Bawa Varian DELTA.

BorneoTribun.com - Seorang anggota tim Olimpiade Uganda yang dites positif virus corona saat kedatangan di Jepang membawa varian Delta, kata menteri Olimpiade Jepang, Jumat, menambah kekhawatiran pada Olimpiade - yang kurang dari sebulan lagi - bisa memicu gelombang infeksi baru.

Seorang pelatih dalam delegasi negara Afrika itu dinyatakan positif pada Sabtu, sementara anggota kedua, seorang atlet, dites positif pada Rabu, setelah tiba di kota yang menjadi tuan rumah tim Izumisano, kata ofisial sebelumnya.

Menteri Olimpiade Jepang Tamayo Marukawa mengatakan dalam konferensi pers bahwa pada orang yang tiba Sabtu telah ditemukan membawa varian Delta, lapor televisi publik NHK, dengan menambahkan bahwa analisis sedang dilakukan pada kasus kedua yang dikonfirmasi, demikian dilaporkan Reuters.

Marukawa mengatakan ia akan berkonsultasi dengan kementerian lainnya dan bekerja sama dengan mereka yang di lapangan mengenai langkah-langkah yang dibutuhkan, kata NHK.

Jepang tidak pernah mengalami wabah eksplosif virus yang terlihat di tempat lain namun sedang berjuang dengan gelombang infeksi keempat.

Penurunan laju kasus baru dan peluncuran vaksinasi yang dipercepat mendorongnya untuk melonggarkan keadaan darurat di Tokyo dan delapan prefektur lainnya pada Minggu.

Tetapi para ahli telah mengungkapkan kekhawatiran tentang peningkatan baru dalam kasus di Tokyo serta tentang penyebaran varian yang lebih mudah menular. Tokyo mencatat 570 kasus COVID-19 baru pada Kamis, naik dari 452 pada hari yang sama seminggu sebelumnya.

Pemerintah dan penyelenggara Jepang telah berjanji untuk membuat Olimpiade, yang dimulai pada 23 Juli, "aman dan terjamin". Tetapi banyak orang Jepang tetap skeptis tentang kemungkinan mengadakan Olimpiade yang diperkecil dengan aman selama pandemi.

Penyelenggara telah melarang penonton asing dan membatasi jumlah penonton domestik untuk acara tersebut. Alkohol, tos dan berbicara keras juga akan dilarang di stadion.

Menteri Ekonomi Yasutoshi Nishimura, penanggung jawab pemerintah dalam respons pandemi, mengatakan pihak berwenang perlu mengingat varian Delta, mengingat pengalaman di Amerika Serikat dan Inggris, di mana ia menyebar dengan cepat. Dia mengatakan saat ini menyumbang 3 persen dari kasus baru di Jepang.

"Mempertimbangkan bahwa varian Delta akan menyebar ... penting untuk melanjutkan tindakan tegas," katanya kepada wartawan.

Nishimura mengatakan langkah-langkah yang lebih kuat akan diambil jika infeksi menyebar ke "tingkat tertentu" atau rumah sakit tegang tetapi keadaan darurat baru tidak akan segera diberlakukan.

Beberapa daerah termasuk Tokyo tetap berada di bawah pembatasan "darurat semu", termasuk pembatasan penjualan alkohol di restoran-restoran. Larangan mungkin perlu diterapkan kembali, kata Nishimura.

Sb: Antaranews
Ini Sebabnya Persib Bandung Urung Pamerkan Gelandang Timnas Palestina di Piala Wali Kota Solo

Ini Sebabnya Persib Bandung Urung Pamerkan Gelandang Timnas Palestina di Piala Wali Kota Solo

Ini Sebabnya Persib Bandung Urung Pamerkan Gelandang Timnas Palestina di Piala Wali Kota Solo

BorneoTribun.com - Ini Sebabnya Persib Bandung Urung Pamerkan Gelandang Timnas Palestina di Piala Wali Kota Solo.

Bobotoh, sebutan penggemar Persib Bandung , masih harus bersabar agar bisa melihat penampilan pemain anyar Mohammed Bassim Rashid. Sebab, gelandang bertahan Timnas Palestina itu belum bergabung dengan tim.

Bahkan Rashid juga dipastikan absen bermain untuk Persib di Piala Wali Kota Solo 2021. Itu karena dia dijadwalkan baru akan tiba di Indonesia akhir Juni ini saat turnamen pramusim tersebut sudah bergulir.

Setelah tiba di Indonesia, Rashid juga masih harus melakukan isolasi mandiri. "Rashid kemungkinan baru tiba pekan depan dan ketika tiba dia harus menjalani karantina lebih dulu. Jadi, dia belum bisa bermain di Solo," ujar pelatih Persib Robert Alberts.

Jika datang saat Persib masih di Solo, Rashid akan berlatih dengan pemain yang ditinggal di Bandung. Namun, ada kemungkinan dia masih belum bisa bergabung latihan.

"Jangan lupakan, dia harus menjalani karantina. Jadi, saya tidak yakin dia bisa langsung berlatih sebelum kami kembali jika kami pergi ke Solo," jelas Robert.

Meski tak ikut ke Solo, Rashid diharapkan bisa cepat beradaptasi dengan tim. Sebab, kick off Liga 1 2021/2022 surah terbilang mepet. Sehingga, sang pemain diharapkan bisa langsung berkontribusi positif bagi tim.

Berbeda dengan Rashid, striker Geoffrey Castillion akan dibawa ke Solo. Sebab, pemain asal Belanda itu sudah selesai menjalani karantina dan bahkan berlatih dengan tim.

Di luar Castillion, Persib berencana membawa para pemain senior. Sebab, Persib tak mau mengambil risiko dengan memainkan pemain muda.

Alasan lainnya, Robert ingin tim utama yang dipersiapkan tampil di Liga 1 2021/2022 terbentuk lebih matang usai ditempa di Piala Wali Kota Solo. Total, rencananya hanya akan ada 20 pemain yang dibawa. (Yk/Mr)
Meskipun Kalah Melawan Perancis, Portugal tetap lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020

Meskipun Kalah Melawan Perancis, Portugal tetap lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020

Meski kalah dari Prancis, Portugal tetap lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020
Sumber Gambar Suara.com

BORNEOTRIBUN.COM - Meski kalah lawan Prancis, Timnas Portugal tetap berada di posisi aman untuk lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020.

Skuad Fernando Santos hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020 saat bertemu Prancis di matchday terakhir Grup F, Kamis (24/6/2021) dini hari nanti.


Jika di laga lain di Grup F Jerman mengalahkan Hungaria, Portugal bakal menyegel posisi ketiga.

Posisi itu cukup mengantarkan Portugal ke babak 16 besar Piala Eropa 2020 lewat status peringkat terbaik.

Sekadar informasi, dari enam tim peringkat ketiga, empat di antaranya berhak lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020 dengan status tim peringkat ketiga terbaik.

Meski kalah dari Prancis, Portugal tetap lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020 (asalkan di laga lain di Grup F, Jerman tidak kalah dari Hungaria).

Syaratnya, Portugal tidak boleh kalah telak dari Prancis.

Gambar iStock

Portugal hanya boleh kalah dengan selisih satu gol, entah itu 0-1, 1-2, 2-3 dan seterusnya.

Jika mereka kalah dengan skor itu, selisih gol Portugal adalah 0.

Ini sudah lebih baik dari Finlandia dan Ukraina yang peringkat ketiga di Grup B dan C.

Reporter: Yakop
The Doctor Katakan ini setelah melihat Marquez Jadi Juara MotoGP Jerman

The Doctor Katakan ini setelah melihat Marquez Jadi Juara MotoGP Jerman

The Doctor Katakan ini setelah melihat Marquez Jadi Juara MotoGP Jerman

BORNEOTRIBUN.COM - Marc Marquez memenangi balapan MotoGP setelah 581 hari lamanya tak pernah berada di podium teratas. Di saat bersamaan, Valentino Rossi masih belum menemukan lagi penampilan terbaiknya. 

Apa kata The Doctor perihal kesuksesan rivalnya itu?

Marquez tampil nyaris tanpa cela pada gelaran MotoGP Jerman, Minggu (21/6) malam WIB.

Melakukan start gemilang dari posisi lima, tak butuh waktu lama buat rider Repsol Honda itu untuk bisa merebut urutan terdepan.


Meski sepertinya dapat tekanan dari Miguel Oliveira, Marquez tetap tampil dingin. Sampai akhirnya dia menjadi rider pertama yang menyentuh garis finis, menyudahi puasa kemenangan yang sudah berusia 581 hari.


Kemenangan Marquez jadi headline di banyak media olahraga. Setelah kecelakaan hebat yang nyaris merenggut kariernya musim lalu, rider asal Spanyol itu ternyata masih bisa jadi juara.

Apa komentar Rossi atas sukses yang diraih Marquez?

"Saya bukan orang yang tepat untuk berkomentar soal itu (kemenangan Marquez)," ucap Rossi dikutip dari Corsedimoto.

Rossi menyebut kalau dirinya harus menonton ulang balapan sebelum bisa berkomentar soal Marquez. Namun The Doctor tak menyangkal kalau Marquez memang tampil solid di Sirkuit Sachsenring.

"Saya harus menyaksikan lagi balapannya, tapi itu penampilan yang sangat kuat (dari Marquez)," lanjut rider 42 tahun itu.

Rossi pada MotoGP Jerman hanya bisa menuntaskan balapan di posisi 14. Dia terpaut 22,3 detik dari Marquez.

Buruknya hasil yang diraih Rossi juga dialami rider lain penunggang Yamaha. Secara keseluruhan, MotoGP Jerman berakhir sangat buruk buat Yamaha.

Fabio Quartararo finis ketiga pada race tersebut, sekaligus menjadi satu-satunya penunggang Yamaha di 10 besar. Hasil buruk juga didapat Franco Morbidelli yang menuntaskan race di urutan 18, dan Maverick Vinales yang tepat ada di belakangnya.(*)
Dikenal Disiplinan dan Tegas, Shin Tae-yong tak segan Coret Pemain Timnas

Dikenal Disiplinan dan Tegas, Shin Tae-yong tak segan Coret Pemain Timnas


BORNEOTRIBUN.COM -- Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dikenal sebagai pelatih yang menjunjung tinggi kedisiplinan dan ketegasan.

Dia tidak pernah ragu dalam menggembleng para pemain Indonesia dengan berbagai latihan yang keras dan diet ketat.


Juru taktik asal Korea Selatan itu juga tidak sungkan untuk menegur dan memarahi anak didiknya yang kurang disiplin dalam latihan atau menjaga pola makan.


Bahkan, empat pemain sudah menjadi 'korban' ketegasan Shin Tae-yong. Mereka dicoret dari pemusatan latihan karena tidak menjalankan aturan yang diterapkan pelatih 51 tahun tersebut.

Teranyar ada Nurhidayat Haji Haris. Dia dipulangkan cuma berselang dua hari sebelum Timnas Indonesia memainkan pertandingan melawan Thailand. di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Mantan pemain PSM Makassar itu harus meninggalkan Uni Emirat Arab lebih cepat, yakni Selasa 1 Juni 2021.(*)
Pandev Ungkap akan Pensiun dari Timnas Selepas EURO 2020

Pandev Ungkap akan Pensiun dari Timnas Selepas EURO 2020

Pandev Ungkap akan Pensiun dari Timnas Selepas EURO 2020
Pandev Ungkap akan Pensiun dari Timnas Selepas EURO 2020.

BORNEOTRIBUN.COM -- Kapten Makedonia Utara Goran Pandev mengungkapkan dirinya akan pensiun dari timnas selepas laga Piala Eropa 2020 melawan Belanda di Armsterdam, Senin (21/6).

"Ini akan menjadi laga terakhir saya bagi timnas. Saya merasa ini adalah saat yang tepat untuk pensiun," ujar Pandev menjelang laga pamungkas Makedonia Utara di kiprah pertama mereka di turnamen internasional.

"Saya harap generasi pemain Makedonia Utara ini berhasil melaju ke Piala Dunia."

"Mereka membawa kebahagiaan bagi warga Makedonia Utara karena mereka adalah pemain hebat yang bermain di tim bagus. Saya rasa mereka layak tampil di Piala Dunia," imbuh penyerang berusia 37 tahun itu.

Pandev, yang menghabiskan sebagian besar kariernya di Italia, telah memperkuat timnas Makedonia Utara selama dua dekade sejak melakukan debutnya pada Juni 2001.

Gol yang dicetak Pandev di laga playoff melawan Georgia, November lalu, merupakan gol yang mengantarkan Makedonia Utara lolos ke Piala Eropa 2020, turnamen internasional pertama negara itu.

Penyerang yang bermain di Genoa itu juga mencetak gol ketika Makedonia Utara secara mengejutkan menang 2-1 atas Jerman di laga kualifikasi Piala Dunia, Maret lalu.

Pandev kemudian mencetak gol saat Makedonia Utara kalah 3-1 dari Austria di laga pertama mereka di Piala Eropa. Hal itu membuat Pandev menjadi pemain tertua kedua yang mencetak gol di Piala Eropa.

Makedonia Utara kemudian kalah 2-1 dari Ukraina di laga kedua mereka di Grup C yang berarti mereka tidak memiliki peluang lolos ke babak 16 besar meski masih akan memainkan satu laga lagi melawan Belanda. (AFP/OL-1)
Xherdan Shaqiri Bermain Gemilang Cetak Dua Gol

Xherdan Shaqiri Bermain Gemilang Cetak Dua Gol

Xherdan Shaqiri.

BORNEOTRIBUN.COM -- Xherdan Shaqiri bermain gemilang dengan mencetak dua gol melengkapi gol dari Haris Seferovic.

Swiss menang dengan skor 3-1 pada laga pamungkas Grup A Piala Eropa 2020. Menghadapi Turki di Stadion Olimpiade Baku, Baku, Azerbaijan, Minggu (20/6/2021).

Babak Pertama

Swiss langsung mengambil alih pertandingan sejak menit-menit awal. Xherdan Shaqiri mencoba melepaskan tembakan ke gawang Turki yang dikawal Cakir, namun bola sepakannya belum ada yang mengarah tepat sasaran.


Gelombang serangan yang dibangun Swiss akhirnya mencapai tujuan pada menit ke-6. Menerima umpan dari Steven Zuber, Haris Seferovic melepaskan tembakan kaki kiri dari luar kotak 16, yang menembus sudut kanan bawah Turki. Skor berubah menjadi 1-0.

Turki mencoba bangkit, hanya saja pola serangan mereka selalu kandas di lini tengah. Tim besutan Senol Gunes, akhirnya mendapat peluang melalui kaki Mert Müldür, hanya saja tembakannya berhasil ditepis kiper, Yann Sommer.

Sebaliknya Swiss malah berhasil menambah keunggulan pada menit 26. Gol tambahan tim asuhan Vladimir Petkovic disumbang oleh Xherdan Shaqiri melalui tembakan dari luar kotak 16 setelah menerima assist dari Steven Zuber.

Menjelang laga berakhir, Swiss nyaris menambah skor. Sayang sepakan Xherdan Shaqiri melanjutkan tendangan sudut hanya membentur mistar gawang Turki. Skor 2-0 menjadi akhir babak pertama.

Babak Kedua

Turki mencoba mengambil alih pertandingan dengan lebih banyak menguasai bola. Mereka mendapatkan peluang melalui sepakan Burak Yilmaz setelah mendapatkan umpan dari Cengiz Under. Sayang, bola tembakannya melambung dari gawang Swiss.

Under juga mencoba engejar ketetinggalan Timnas Turki dengna melepaskan tembakan kaki kiri dari luar kotak 16. Namun, bola masih terlalu tinggi.


Timnas Turki baru bisa menjebol gawang Turki pada menit ke-62. Irfan Can Kahveci mencetak gol dari luar kotak 16 usai meneruskan umpan Hakan Calhanoglu.

Namun, enam menit berselang, Swiss kembali menjauh. Shaqiri kembali mencetak gol setelah menyambut umpan silang Steven Zuber.

Granit Xhaka hampir membawa Swiss menambah skor. Sayang bola sepakannya dari luar kotak 16 hanya terkena mistar gawang. Gol tak bertambah hingga laga usai membuat skor berakhir 3-1 untuk kemenangan Swiss.

Susunan pemain:

Swiss XI (5-4-3): Yann Sommer, Ricardo Rodriguez, Manuel Akanji, Nico Elvedi, Steven Zuber, Silvan Widmer, Granit Xhaka, Xherdan Shaqiri, Remo Freuler, Haris Seferovic, Breel Embolo

Cadangan: Loris Benito, Eray Comert, Fabian Schar Becir Omeragic, Jordan Lotomba, Kevin Mbabu Denis Zakaria, Admir Mehmedi, Mario Gavranovic, Ruben Vargas, Yvon Mvongo, Jonas Omlin

Pelatih: Vladimir Petkovic

Turki XI (4-5-1): Turki XI: Cakir; Zeki Celik, Caglar Soyuncu, Merih Demiral, Mert Muldur;, Kaan Ayhan, Hakan Calhanoglu, Irfan Can Kahveci, Ozan Tufan, Cengiz Under; Burak Yilmaz.

Cadangan: Gunok, Bayindir, Tokoz, Yazici, Antalyali, Kabak, Kokcu, Akturkoglu, , Dervisoglu. Umut Meras, Okay Yokuslu, Kenan Karaman

Pelatih: Senol Gunes. (*)
Swiss mengalahkan Turki 3-1, tetapi hanya finis ketiga di Grup A

Swiss mengalahkan Turki 3-1, tetapi hanya finis ketiga di Grup A

Swiss mengalahkan Turki 3-1, tetapi hanya finis ketiga di Grup A
Foto: Gelandang serang timnas Swiss Xherdan Shaqiri (kiri) merayakan gol bersama Haris Seferovic usai mencetak gol keduanya ke gawang Turki pada laga pamungkas Grup A Euro 2020.

BORNEOTRIBUN.COM - Timnas Swiss membantai Turki 3-1 pada laga pamungkas Grup A Euro 2020 di Stadion Olimpiade Baku, Azerbaijan, Minggu waktu setempat (Senin WIB), namun mereka hanya finis di peringkat ketiga.

Swiss harus finis ketiga dengan selisih gol dari Wales, yang kalah 1-0 dari Italia di pertandingan lainnya, meskipun kedua tim sama-sama mengumpulkan empat poin di Grup A.

Meski demikian, Swiss masih berpeluang lolos sebagai salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik penyisihan grup dengan raihan empat poin, selisih gol satu defisit dan empat gol yang telah mereka cetak sejauh ini.

Xherdan Shaqiri menjadi bintang kemenangan Swiss atas Turki dengan dua gol menyusul gol pembuka Haris Seferovic. Di sisi lain, Turki hanya bisa membalas satu kali melalui Irfan Kahveci, menurut situs resmi UEFA.

Turki sebenarnya memulai dengan baik dan memiliki tidak kurang dari tiga upaya dalam lima menit pertama, tetapi kiper Yann Sommer mampu menyelamatkan spekulasi jarak jauh Kaan Ayhan.

Swiss mampu membuka skor pada menit keenam lewat tembakan akurat Seferovic dari luar kotak penalti.

Turki gagal meredam gelombang serangan Swiss di pertahanan mereka, sampai Steven Zuber mencetak gol untuk menyelesaikan dengan tembakan melengkung Seferovic dari tepi kotak ke area tiang jauh di luar jangkauan kiper Ugurcan Cakir.

Turki melawan dan Mert Muldur mampu melepaskan tembakan berbahaya ke pojok atas gawang, tetapi Sommer dengan cepat menangkis bola untuk menahan bahaya.

Swiss mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-26 ketika sundulan Zuber diakhiri dengan tembakan melengkung Shaqiri dari tepi kotak, yang kembali gagal ditepis Cakir.

Dua menit berselang Shaqiri nyaris membuat skor menjadi 3-0 untuk Swiss jika saja Cakir tidak keluar dari sarangnya untuk menutup ruang tembak gelandang serang Liverpool itu.

Turki mencoba membalas lagi dan kali ini Muldur melepaskan tembakan jarak jauh yang spekulatif pada menit ke-33, yang sekali lagi bisa diantisipasi Sommer saat keluar dari lapangan.

Sommer tidak diberi banyak waktu untuk bernafas dan dua menit sebelum turun minum, dia kembali harus mengambil tindakan cepat untuk menutup ruang tembak Muldur dalam situasi serangan balik Turki.

Tertinggal dua gol membuat Turki kesulitan bangkit di babak kedua, namun kerja keras mereka baru terbayar pada menit ke-62 melalui Kahveci.

Sebuah tanda ketat menutup ruang Hakan Calhanoglu bagi pria AC Milan untuk mengoper bola kepada Kahveci yang mengendalikannya dengan satu sentuhan sebelum melepaskan upaya bagus dari luar kotak untuk mengalahkan Sommer dan menjaga Turki tetap tertinggal 2-1.

Sayangnya, keunggulan dua gol Swiss dipulihkan enam menit kemudian ketika serangan balik diakhiri oleh umpan silang Zuber yang disambar Shaqiri dengan keras untuk menggetarkan langit-langit Turki. Swiss tiga, Turki satu.

Swiss terus tampil percaya diri dan Granit Xhaka nyaris menambah keunggulan timnya dengan tendangan bebas yang bagus, namun bolanya yang sempat melewati pagar Turki membentur tiang pada menit ke-77.

Swiss gagal memperbesar margin kemenangan hingga peluit akhir dibunyikan, sehingga tim asuhan Vladimir Petkovic harus menunggu hasil dari grup lain untuk mengetahui nasib mereka lolos ke babak 16 besar. (*)
Timnas Italia mengalahkan Wales 1-0 pada laga penutup Grup A Euro, Keduanya Sama-sama Lolos ke Babak 16 Besar

Timnas Italia mengalahkan Wales 1-0 pada laga penutup Grup A Euro, Keduanya Sama-sama Lolos ke Babak 16 Besar

Timnas Italia mengalahkan Wales 1-0 pada laga penutup Grup A Euro, Keduanya Sama-sama Lolos ke Babak 16 Besar
Gelandang timnas Italia Matteo Pessina (kanan) merayakan golnya ke gawang Wales pada laga pamungkas Grup A Euro 2020 di Stadio Olimpico, Roma, Italia, Minggu (20/6/2021).

BORNEOTRIBUN.COM - Timnas Italia mengalahkan Wales 1-0 pada laga penutup Grup A Euro 2020 di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Minggu waktu setempat (Senin WIB), namun keduanya memastikan lolos ke babak 16 besar.

Gol tunggal Matteo Pessina menjadi pembeda antara Italia dan Wales yang harus mengakhiri pertandingan dengan 10 orang karena Ethan Ampadu mendapat kartu merah pada menit ke-55.

Italia lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup A, disusul Wales sebagai runner-up berbekal keunggulan selisih gol atas Swiss.

Ini tak lepas dari hasil di Baku, Azerbaijan, di mana Swiss "hanya" menang 3-1 atas Turki, demikian menurut situs resmi UEFA.

Meski terus menekan, Italia tak pernah mampu menciptakan peluang berbahaya yang mengancam gawang Wales selama hampir 40 menit dari awal.

Segalanya berubah ketika Italia menemukan tendangan bebas di sayap kiri dan umpan silang Marco Verratti dikonversi oleh Pessina untuk memecah kebuntuan dan membawa Gli Azzurri unggul atas Wales pada menit ke-39.

Pessina, yang masuk dalam skuat terakhir Italia untuk Stefano Seni yang cedera, mencetak debutnya di turnamen prestisius itu dengan langkah cerdik untuk mencontek tendangan bebas Verratti yang cukup mengecoh kiper Danny Ward.

Gol tersebut memicu kepercayaan diri para pemain Italia namun keunggulan 1-0 tidak berubah hingga peluit turun minum.

Delapan menit memasuki babak kedua Italia nyaris menggandakan keunggulan mereka ketika Federico Bernardechi melepaskan tendangan bebas yang kuat, tetapi bola membentur tiang.

Tugas Wales untuk bangkit semakin rumit ketika Ampadu menerima kartu merah langsung dari wasit Ovidiu Hategan pada menit ke-55. Ampadu terlihat terlambat menjegal Bernardeschi di depan Hategan, sebuah pelanggaran yang sebenarnya lebih pantas hanya mendapat kartu kuning,

Namun wasit Rumania berpikir sebaliknya dan langsung mengeluarkan kartu merah, menjadikannya satu-satunya wasit yang mengeluarkan kartu merah di Euro 2020, setelah ia juga mengeluarkan kartu merah dari gelandang Polandia Grzegorz Krychowiak.

Situasi 11 lawan 10 jelas memberi Roberto Mancini keleluasaan untuk melakukan banyak perubahan dan memberi peluang debut Euro 2020 bagi pemain seperti Giacomo Raspadori, Gaetano Castrovilli dan bahkan kiper Salvatore Sirigu.

Di babak 16 besar, Italia akan menunggu runner-up Grup C, yakni Ukraina atau Austria.

Sementara itu, Wales akan berhadapan dengan runner-up Grup B yang masih bisa diperebutkan oleh empat tim di grup, yakni Belgia, Rusia, Finlandia, atau Denmark.(*)
Rossi nampak pasrah Gagalnya Kompetitif dalam balapan di MotoGP Jerman 2021

Rossi nampak pasrah Gagalnya Kompetitif dalam balapan di MotoGP Jerman 2021

Rossi nampak pasrah Gagalnya Kompetitif dalam balapan di MotoGP Jerman 2021

BORNEOTRIBUN.COM - Pembalap senior Tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, memberikan komentarnya setelah gagal meraih hasil maksimal kala tampil di sesi kualifikasi MotoGP Jerman 2021. Rossi pun nampaknya pasrah jika gagal kompetitif dalam balapan di MotoGP Jerman 2021.

Sebagaimana diketahui, Rossi memang mengawali kiprahnya pada pekan balap MotoGP Jerman 2021 dengan performa kurang menjanjikan. Pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Jerman 2021, Rossi hanya mampu menghuni posisi ke-20 usai mencatatkan 1 menit 22.691 detik.


Sementara saat turun di sesi latihan bebas dua MotoGP Jerman 2021, kembali gagal menunjukkan kecepatan yang mengesankan. Pasalnya Rossi hanya mampu berada di posisi ke-21 dengan mencatatkan waktu 1 menit 21.968 detik.

Rossi berhasil memperbaiki posisinya kala tampil di sesi latihan bebas ketiga MotoGP Jerman 2021. Dalam sesi yang berlangsung di Sirkuit Sachsenring tersebut, Rossi berada di posisi ke-16 dengan mencatatka waktu 1 menit 20.961 detik.


Pada sesi latihan bebas empat MotoGP Jerman 2021, Rossi sempat naik dua peringkat ke urutan 14 setelah mencatatkan waktu 1 menit 22.352 detik. Namun kala menjalani sesi kualifikasi MotoGP Jerman 2021, Rossi kembali berada di posisi 16 usai mencatatkan waktu 1 menit 20.972 detik.

Seusai menjalani sesi kualifikasi MotoGP Jerman 2021, Rossi pun memberikan komentarnya. Pembalap berjuluk The Doctor tersebut mengaku ragu dapat berbicara banyak kala menjalani balapan di MotoGP Jerman 2021.

“Seperti biasa, kami semua sangat cepat dan sangat dekat satu sama lain. Saya mulai dari P16. Kualifikasi selalu sangat rumit di sini dan kami benar-benar melihat banyak pembalap top di akhir grid,” jelas Rossi, sebagaimana dilaporkan oleh Speedweek, Minggu (20/6/2021).

“Apakah kami akan kompetitif di balapan besok? Saya tidak tahu. Sulit karena saya start dari posisi ke-16. Itu akan sangat tergantung pada level grip yang kami temukan,” sambung pembalap berusia 42 tahun tersebut.

“Bagaimanapun, ini akan menjadi sangat sulit dan sangat panjang harus menjalani balapan dengan 30 lap. Secara fisik juga tidak akan mudah, mari kita lihat. Kami akan berusaha meningkatkan posisi kami,” tuntasnya.(*)
UEFA Minta Tim Euro 2020 Agar Setop Menyingkirkan Botol Sponsor

UEFA Minta Tim Euro 2020 Agar Setop Menyingkirkan Botol Sponsor

Cristiano Ronaldo dari Portugal saat konferensi pers. (Foto: UEFA via REUTERS)
Cristiano Ronaldo dari Portugal saat konferensi pers. (Foto: UEFA via REUTERS)

BORNEOTRIBUN.COM - Uni Sepak Bola Eropa (Union of European Football Associations/UEFA), Kamis (17/6), meminta ke-24 tim yang berlaga di turnamen Euro 2020 untuk berhenti menyingkirkan botol-botol minuman dari sponsor pada saat konferensi pers.

Pernyataan itu disampaikan sebagai respons atas tren menyingkirkan minuman botolan dari sponsor yang dimulai oleh Cristiano Ronaldo.

Ronaldo, Paul Pogba, dan Manuel Locatelli semuanya menyingkiran botol-botol minuman sponsor dari sorotan kamera televisi saat mereka mengambil tempat duduk dalamjumpa pers resmi pada pekan ini.

Direktur turnamen Euro 2020 Martin Kallen mengatakan, seperti dikutip oleh Associated Press, bahwa UEFA telah “berkomunikasi dengan tim-tim mengenai masalah ini.”

“Ini penting karena pendapatan dari sponsor penting untuk turnamen dan sepak bola Eropa,” kata Kallen dalam pengarahan tersebut.

Pogba, yang beragama Islam dan tidak mengonsumsi minuman beralkohol, keberatan dengan botol hijau khas Heineken, produsen bir yang menjadi sponsor resmi Euro 2020. Bir ini dipasarkan sebagai minuman dengan kandungan alkohol 0,0%.

Kallen mengatakan aturan turnamen membutuhkan kepatuhan terhadap janji UEFA kepada para sponsor, meskipun pemain yang keberatan karena alasan agama boleh menyingkirkan botol minuman dari sponsor. Manajer media di masing-masing dari 11 stadion di seluruh Eropa juga harus membantu menyingkirkan botol bir sebelum kedatangan pemain yang beragama Islam.

Pogba harus menjawab pertanyaan di ruang wawancara setelah dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam kemenangan Perancis atas Jerman pada Selasa (15/6) dengan skor 1-0. Penghargaan pemain disponsori oleh Heineken.

Ronaldo memulai tren pada Senin (14/6) saat konferensi pers wajib pra-pertandingan dengan menyembunyikan dua botol Coca-Cola dan menggantinya dengan botol air, yang juga merupakan salah satu merek buatan Coca-Cola.

Penurunan harga saham Coca-Cola minggu ini dikaitkan oleh beberapa orang dengan penghinaan Ronaldo, tetapi tanpa bukti bahwa kedua hal itu terhubung.

Locatelli meniru Ronaldo pada Rabu (17/6) setelah membantu Italia mengalahkan Swiss.

Dua kejadian itu mendorong UEFA untuk mengingatkan pejabat dengan tim bahwa pemain harus menghormati sponsor dan kontribusi yang mereka buat untuk sepak bola Eropa.

Meski UEFA tidak akan mengenakan denda kepada pemain individu, Kallen mengatakan "selalu ada kemungkinan" bahwa federasi nasional mendapatkan penalti dalam uang untuk insiden lebih lanjut.

Isu tersebut menjadi sumber komedi bagi tim lain.

Gelandang Skotlandia John McGinn menyindir dengan mengatakan “No Coke?” karena tidak ada botol di ruang wawancara pangkalan latihan skuad. Pelatih Belgia, Roberto Martinez, mengatakan setelah kemenangan 2-1 atas Denmark pada Kamis (17/6) bahwa timnya menyukai minuman tersebut.

Coca-Cola adalah sponsor resmi federasi sepak bola Belgia.

Semua 24 tim akan mendapatkan sebagian dari uang yang dibayarkan oleh Coca-Cola, Heineken, dan 10 sponsor papan atas lainnya yang berkontribusi pada total pendapatan turnamen UEFA hampir 2 miliar euro.

Nilai kesepakatan sponsor individu tidak dipublikasikan, tetapi UEFA mendapat 483 juta euro dalam kesepakatan sponsor dari 10 mitra di Euro 2016 di Perancis.

Pemain juga secara tidak langsung mendapatkan uang dari pendapatan komersial Euro 2020 melalui federasi dan klub nasional mereka. Dua puluh empat tim federasi nasional akan berbagi 371 juta euro dalam bentuk uang hadiah UEFA, yang biasanya membantu membayar bonus pemain. Tim-tim yang juara bisa mendapatkan maksimal 34 juta euro dari UEFA dengan juga memenangkan ketiga pertandingan grup mereka. [na/ft]

Oleh: VOA
Sambil Menahan Air Mata, Sergio Ramos Sampaikan Perpisahan pada Real Madrid

Sambil Menahan Air Mata, Sergio Ramos Sampaikan Perpisahan pada Real Madrid

Sambil Menahan Air Mata, Sergio Ramos Sampaikan Perpisahan pada Real Madrid
Sérgio Ramos harus meninggalkan Real Madrid setelah 16 tahun (foto: dok).

BORNEOTRIBUN.COM - Sergio Ramos, yang telah 16 tahun bermain di klub Real Madrid, hari Kamis (17/6) tidak kuasa menahan emosi ketika mengucapkan selamat tinggal kepada klub itu.

Perpisahan itu disampaikan setelah ia gagal menyepakati kontrak baru untuk tetap berada di klub Santiago Bernabeu itu.

Bersama Real Madrid, Ramos memenangkan lima gelar La Liga dan empat trofi Liga Champion. Ia juga merupakan anggota tim sepak bola Spanyol yang memenangkan gelar “hattrick” di Piala Euro tahun 2008, Piala Dunia tahun 2010 dan Piala Euro tahun 2012 – yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Situs ESPN melaporkan Sergio Ramos sebenarnya bersikeras bahwa ia “tidak akan pernah meninggalkan Real Madrid” dan mengklaim bahwa ia akan menerima tawaran kontrak satu tahun dari klub itu. Tetapi kemudian ia diberitahu bahwa tawaran itu telah kedaluarsa.

Real Madrid Rabu lalu (16/6) mengumumkan bahwa kapten klub yang berusia 35 tahun itu akan meninggalkan klub tersebut ketika kontraknya berakhir pada akhir bulan ini.

Saat upacara perpisahan di kompleks latihan Real Madrid City yang dihadiri Presiden Klub Real Madrid Florentino Perez, anggota dewan, staf klub dan keluarga, Ramos tidak mampu menahan air matanya.

Suaranya parau ketika ia mengatakan, “Saya tidak pernah ingin meninggalkan Real Madrid, saya selalu ingin berada di sini.”

Ditambahkannya, “Dalam beberapa bulan terakhir ini klub itu telah memberi saya tawaran kontrak satu tahun, dengan pemotongan gaji. Saya ingin menekankan bahwa ia bukan soal uang, presiden klub tahu itu. Ini bukan masalah keuangan. Mereka menawari saya satu tahun, saya ingin dua tahun. Saya ingin semua tenang dan melanjutkan kehidupan dengan keluarga saya. Dalam pembicaraan terakhir, saya menerima tawaran dengan pemotongan gaji, tetapi saya diberitahu bahwa tawaran itu sudah tidak berlaku lagi. Saya diberitahu bahwa meskipun sudah OK dengan usul yang diberikan, tetapi ada tenggatnya dan saya tidak menyadari hal itu. Ini mengejutkan saya.”

Namun demikian Ramos menolak merinci pembicaraannya dengan Perez terkait tawaran kontrak baru yang tidak pernah dapat disepakati itu. [em/lt]

Oleh: VOA
Jepang Pertimbangkan Permohonan Suaka Kiper Myanmar

Jepang Pertimbangkan Permohonan Suaka Kiper Myanmar

Pyae Lyan Aung, penjaga gawang pengganti tim nasional Myanmar yang memberi hormat tiga jari saat pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 pada akhir Mei, berbicara di Bandara Internasional Kansai di Prefektur Osaka, Jepang pada Kamis, 17 Juni 2021.

Borneotribun Internasional - Seorang anggota tim sepak bola nasional Myanmar yang bermain pada babak kualifikasi Piala Dunia 2022 di Jepang telah menolak untuk pulang dan mencari suaka. Permohonan itu sedang dipertimbangkan pemerintah Jepang mengingat adanya kerusuhan di Myanmar setelah kudeta.

Pengunjuk rasa anti-kudeta memberikan hormat tiga jari selama protes flash mob di Yangon, Myanmar 3 Juni 2021. (Foto: Reuters)

Pyae Lyan Aung, penjaga gawang cadangan tim Myanmar, dijadwalkan terbang pulang dari Bandara Internasional Kansai pada Rabu (16/6) malam tetapi tidak bergabung dengan para anggota tim lainnya. Ia menyatakan keinginannya untuk mencari perlindungan di Jepang, dan, melalui seorang penerjemah, mengatakan bahwa dengan kembali ke Myanmar, ia akan “mempertaruhkan nyawanya'', menurut kantor berita Kyodo, Kamis (17/6).

Pada pertandingan 28 Mei melawan Jepang, ia menunjukkan salam hormat tiga jari, simbol gerakan perlawanan antikudeta di Myanmar. Rekaman video yang menggambarkan aksinya itu kemudian tersebar luas di media sosial.

Pyae Lyan Aung, penjaga gawang pengganti tim nasional Myanmar yang memberi hormat tiga jari saat pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 pada akhir Mei, berbicara di Bandara Internasional Kansai di Prefektur Osaka, Jepang pada Kamis, 17 Juni 2021. 

Kepala Sekretaris Kabinet Jepang Katsunobu Kato mengatakan pada konferensi pers reguler, Kamis (17/6), Jepang akan menanggapi dengan sepatutnya kasus Aung, sejalan dengan kebijakan baru Tokyo yang memperpanjang masa tinggal warga negara Myanmar di Jepang hingga satu tahun jika mereka takut menghadapi persekusi di tanah air mereka.

Kato menolak berkomentar mengenai rincian kasus Aung, dengan mengatakan bahwa pemerintah akan mendengar permohonannya dan menanggapinya dengan sepatutnya.

“Situasi di Myanmar masih belum pasti dan kami paham bahwa banyak warga Myanmar di Jepang yang takut untuk pulang,'' katanya.

Otoritas imigrasi Jepang pada 28 Mei memperkenalkan langkah-langkah baru bagi warga negara Myanmar yang takut akan keselamatan mereka jika mereka pulang ke tanah air.

Berbicara kepada wartawan, Pyae Lyan Aung mengatakan militer telah mengunjungi rumahnya di Myanmar.

Aung mengatakan ia mengkhawatirkan keselamatan para pemain lain dan keluarga mereka karena penolakannya untuk pulang, dan itu membuatnya ragu-ragu sampai menit terakhir. Tetapi ia mengatakan ia mengumpulkan semua keberaniannya untuk memberi tahu otoritas imigrasi Jepang bahwa ia ingin tinggal, menurut Kyodo.

Kudeta 1 Februari yang menggulingkan pemerintah terpilih Aung San Suu Kyi membalikkan kemajuan bertahun-tahun menuju demokrasi di Myanmar setelah lima dekade pemerintahan militer. Kudeta tersebut disambut dengan tentangan publik yang luas.

Banyak warga Myanmar menuding bahwa militer berusaha membungkam mereka melalui kekerasan, termasuk membunuh orang-orang yang menggelar protes di jalan-jalan serta memenjarakan para aktivis dan jurnalis.

Jepang mengkritik tindakan keras mematikan pemerintah militer Myanmar, tetapi mengambil pendekatan yang lebih lunak daripada yang digelar AS dan beberapa negara lain, yang telah memberlakukan sejumlah sanksi terhadap beberapa anggota junta. [ab/uh]

Oleh: VOA
Kepergian Legenda Bulu Tangkis Indonesia Markis Kido: "Duka mendalam bagi Masyarakat Indonesia"

Kepergian Legenda Bulu Tangkis Indonesia Markis Kido: "Duka mendalam bagi Masyarakat Indonesia"

Kepergian Legenda Bulu Tangkis Indonesia Markis Kido: "Duka mendalam bagi Masyarakat Indonesia"
Markis Kido (kanan) dan Hendra Setiawan dari Indonesia mengangkat medali emas mereka di Olimpiade Beijing 2008 di Beijing pada 16 Agustus 2008.

BorneoTribun Badminton - Kepergian legenda bulu tangkis Indonesia Markis Kido membawa duka mendalam bagi masyarakat Indonesia.

Pebulu tangkis Indonesia yang pernah meraih emas di Olimpiade 2008 itu meninggal dunia pada Senin (14/6/2021) malam WIB. Ia dikabarkan meninggal karena serangan jantung.

Tidak hanya Olimpiade, Markis Kido juga berhasil meraih medali kemenangan di sejumlah pertandingan bulu tangkis
Tidak hanya Olimpiade, Markis Kido juga berhasil meraih medali kemenangan di sejumlah pertandingan bulu tangkis. Foto: Adek Berry/AFP

Markis Kido yang dikenal sebagai salah satu legenda ganda putra dalam sejarah bulu tangkis dunia, memulai karir profesionalnya pada tahun 2005. Kido mulai bermain bulu tangkis di klub Jaya Raya, Jakarta.

Prestasi terbaik Markis Kido bukan cuma Olimpiade. Tercatat, bersama Hendra, ia meraih sejumlah gelar juara lainnya
Prestasi terbaik Markis Kido bukan cuma Olimpiade. Tercatat, bersama Hendra, ia meraih sejumlah gelar juara lainnya. Foto: LIU JIN/AFP

Kido meraih karir luar biasa saat dipasangkan dengan Hendra Setiawan. Pada tahun 2007, pasangan unggulan Indonesia ini menjadi juara dunia nomor satu.

Salah satu prestasi terbaik Kido/Hendra adalah meraih medali emas pada Olimpiade 2008 di Beijing, China. Selain membawakan lagu Indonesia Raya, kemenangan mereka pun semakin manis karena berhasil mengalahkan andalan tuan rumah, Cai Yun/Fu Haifeng, di final.

Kebersamaan Markis Kido dan Hendra Setiawan setidaknya terlihat hingga 2012
Kebersamaan Markis Kido dan Hendra Setiawan setidaknya terlihat hingga 2012. Foto: LIU JIN/AFP

Prestasi terbaik Markis Kido bukan hanya di Olimpiade. Tercatat, bersama Hendra, sejumlah gelar lainnya diraihnya: SEA Games (2005, 2007, 2009, 2011); Kejuaraan Asia (2005, 2009); Asian Games (2010); Piala Dunia (2006); dan Kejuaraan Dunia (2007).

Kebersamaan Markis Kido dan Hendra Setiawan setidaknya terlihat hingga 2012. Sejak 2013, Kido mulai berpasangan dengan pemain lain, seperti Marcus Gideon dan Pia Zebadiah.
Miguel Oliveira kembali Optimis Tim KTM Factory Racing usai Tampil Brilian Juarai GP Catalunya

Miguel Oliveira kembali Optimis Tim KTM Factory Racing usai Tampil Brilian Juarai GP Catalunya

Miguel Oliveira kembali Optimis Tim KTM Factory Racing usai Tampil Brilian Juarai GP Catalunya.

BorneoTribun MotoGP -- Miguel Oliveira mengembalikan optimisme tim KTM Factory Racing usai tampil brilian menjuarai Grand Prix Catalunya pada Minggu.

Start dari baris kedua, Oliveira menjalani start yang baik dengan membawa motor RC16-nya melesat ke depan dan menempati posisi kedua di lap kedua.

Oliveira menjadi pebalap tercepat hari itu meski menggunakan kombinasi ban hard-hard, mampu menjaga daya cengkeram bannya untuk menahan gempuran Fabio Quartararo dan Johann Zarco.

Sang pebalap Portugal mampu menahan gempuran Zarco di lap terakhir demi menjadi yang pertama melintasi garis finis dan meraih kemenangan ketiga dalam kariernya di depan 24.000 penonton yang menyaksikan langsung di Catalunya.

Quartararo finis ketiga, namun mendapat penalti tambahan tiga detik karena membalap dengan baju balap yang terbuka sehingga Miller berhak naik podium untuk P3.

Oliveira tampil kompetitif sepanjang akhir pekan ini berkat sasis baru yang dibawa KTM sejak Mugello pekan lalu di mana ia finis sebagai runner-up.

Rekan satu timnya, Brad Binder juga menambah pundi-pundi poin KTM dengan finis P8.

"Hampir mustahil mengungkapkannya dengan kata-kata. Saya menjalani salah satu balapan terbaik dalam karier saya sejauh ini," kata Oliveira dikutip laman resmi KTM.

"Semuanya sangat sulit; manajemen ban dan tetap tenang ketika Fabio memberi tekanan ke saya di sekian banyak lap.

"Saya menjaga tetap tenang ketika dia menyalip saya dan mengambil kesempatan di lintasan lurus untuk mengejarnya kembali.

"Ini balapan yang sempurna, dan saya sangat bersyukur atas tim Red Bull KTM karena memberi saya mesin yang sempurna untuk kembali ke podium teratas.

"Saya juga ingin berterima kasih kepada para fan. Semuanya luar biasa, menyaksikan kehadiran publik di sini dan kembali ke normal."

Dengan meraup 45 poin dari dua balapan terakhir, Oliveira kini menghuni peringkat tujuh klasemen, sedangkan Binder di peringkat sembilan, terpaut 11 poin dari rekan satu timnya.

Manajer balapan tim Red Bull KTM Mike Leitner menambahkan bahwa hasil di Catalunya menunjukkan bahwa proyek KTM MotoGP menuju arah yang tepat setelah performa awal musim yang jeblok.

Direktur KTM Motorsports Pit Beirer tak kalah optimistisnya menatap sisa musim ini.

"Level kompetisi di trek dan di pitboks MotoGP sangat tinggi dan menjalani hari-hari seperti hari ini memberikan kebanggaan yang sangat besar bagi perusahaan dan semua yang memakai kaus oranye.

"Ini adalah motivasi yang sempurna bagi kami untuk tetap tancap gas sepenuhnya untuk sisa musim ini."

Sumber: Antaranews
Tiga pemain bulu tangkis asal China, Zhang Ning, Cai Yun, dan Fu Haifeng dilantik BWF 2021

Tiga pemain bulu tangkis asal China, Zhang Ning, Cai Yun, dan Fu Haifeng dilantik BWF 2021

Tiga pemain bulu tangkis asal China, Zhang Ning, Cai Yun, dan Fu Haifeng dilantik BWF 2021.

SuaraTribun Sport -- Tiga pemain bulu tangkis asal China, Zhang Ning, Cai Yun, dan Fu Haifeng dilantik ke dalam Hall Of Fame Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) 2021.

Dikutip dari laman BWF, Rabu, ketiga pebulu tangkis itu akan mengikuti upacara virtual dan acara media yang akan diselenggarakan BWF pada Rabu 16 Juni 2021.

Presiden BWF Poul-Erik Hoyer memuji prestasi luar biasa mereka dan menyebut mereka sebagai tokoh penting dalam sejarah olahraga.

"Zhang Ning, Cai Yun, dan Fu Haifeng adalah tokoh ikonik dari beberapa tahun terakhir. Mereka bermain di level sangat tinggi, yang membantu mereka memenangi setiap gelar utama dalam bulu tangkis," ujar Hoyer dikutip dari laman resmi BWF.

“Paling penting adalah standar yang mereka tetapkan akan selalu menjadi tantangan bagi pemain generasi muda yang ingin meniru mereka. Saya mengucapkan selamat kepada mereka untuk memasuki BWF Hall of Fame, yang merupakan pengakuan layak untuk tiga pemain hebat dari China ini,” tambah Hoyer.

Sebagai “Kakak” dalam tim China, Zhang Ning pada usia 30-an berhasil mengatasi tekanan permainan di Olimpiade Beijing 2008 untuk mempertahankan medali emas Athena 2004. Ia menjadi satu-satunya pemain tunggal putri yang berhasil melakukan hal tersebut.

Dia menang di hampir setiap kejuaraan besar, termasuk Kejuaraan Dunia BWF pada tahun 2003, dan juga membantu China meraih kemenangan tim di Piala Uber (2004, 2006), serta Piala Sudirman (2005, 2007).

Cai Yun dan Fu Haifeng mencapai kesuksesan sebagai satu-satunya pasangan ganda putra yang memenangkan empat Kejuaraan Dunia BWF yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Dengan permainan front-court yang dapat membantu Fu, Cai memimpin pasangan itu untuk meraih perak Olimpiade di Beijing 2008 dan emas di London 2012, serta emas tim Asian Games pada 2006 dan 2010.

Mereka juga memberikan kontribusi besar bagi China atas satu dekade dalam kompetisi Piala Thomas dan Piala Sudirman.

Ditambah emas Olimpiade (2012), perak Olimpiade (2008), dan dua tim Asian Games. Setelah Cai pensiun, Fu kemudian bermitra dengan Zhang Nan untuk menggapai emas Olimpiade kedua berturut-turut di Rio 2016.

Seperti halnya Zhang dan Cai, Fu adalah tulang punggung tim China di acara besar selama lebih dari satu dekade.

Oleh: Antaranews
Pebalap Australia Remy Garner merebut pole position Grand Prix Catalunya

Pebalap Australia Remy Garner merebut pole position Grand Prix Catalunya

MotoGP -- Pebalap Australia Remy Garner merebut pole position Grand Prix Catalunya setelah tampil dominan di babak kualifikasi pada Sabtu ketika Bo Bendsneyder mengamankan posisi start baris terdepan untuk tim Pertamina Mandalika SAG di P3.

Gardner mencetak waktu 1'42,977 demi mengalahkan rekan satu timnya di Red Bull KTM Ajo, Raul Fernandez yang bakal start dari P2 dengan margin 0,158 detik.

Semenetara Bendsneyder terpaut 0,423 detik untuk melengkapi posisi baris terdepan, menyamai capaian terbaiknya musim ini seperti di seri pembuka Qatar, demikian laman resmi MotoGP.

Memimpin klasemen menyusul kemenangan di Mugello, Gardner memiliki modal awal dengan pole position keduanya musim ini setelah Jerez untuk memperlebar jaraknya dari Fernandez yang saat ini membayangi di peringkat dua dengan selisih enam poin saja.

Berikut hasil kualifikasi GP Moto2 Catalunya:

1 Remy Gardner Red Bull KTM Ajo 1: 42,977

2 Raul Fernandez Red Bull KTM Ajo 1: 43,135

3 Bo Bendsneyder Pertamina Mandalika SAG Team 1: 43,400

4 Augusto Fernandez Elf Marc VDS Racing Team 1: 43,501

5 Fabio Di Giannantonio Federal Oil Gresini Moto2 1: 43,566

6 Xavi Vierge Petronas Sprinta Racing 1: 43,567

7 Ai Ogura IDEMITSU Honda Team Asia 1: 43,609

8 Sam Lowes Elf Marc VDS Racing Team 1: 43,693

9 Somkiat Chantra IDEMITSU Honda Team Asia 1: 43,716

10 Marco Bezzecchi SKY Racing Team VR46 1: 43,738

11 Aron Canet Inde Aspar Team 1: 43,774

12 Jorge Navarro MB Conveyors Speed Up 1: 43,904

13 Marcel Schrotter Liqui Moly Intact GP 1: 44,031

14 Tony Arbolino Liqui Moly Intact GP 1: 44,063

15 Lorenzo Dalla Porta Italtrans Racing Team 1: 44,102

16 Nicolò Bulega Federal Oil Gresini Moto2 1: 44,158

17 Joe Roberts Italtrans Racing Team 1: 44,346

18 Marcos Ramirez American Racing 1: 44,498

19 Hector Garzo Flexbox HP40 1: 43,926

20 Hafizh Syahrin NTS RW Racing GP 1: 43,934

21 Albert Arenas Inde Aspar Team 1: 44,055

22 Simone Corsi MV Agusta Forward Racing 1: 44,076

23 Thomas Luthi Pertamina Mandalika SAG Team 1: 44,098

24 Lorenzo Baldassarri MV Agusta Forward Racing 1: 44,321

25 Celestino Vietti SKY Racing Team VR46 1: 44,335

26 Barry Baltus NTS RW Racing GP 1: 44,409

27 Stefano Manzi Flexbox HP40 1: 44,528

28 Cameron Beaubier American Racing 1: 44,720

29 Alonso Lopez MB Conveyors Speed Up 1: 45,463

30 Keminth Kubo VR46 Master Camp Team 1: 45,535

31 Piotr Biesiekirski Pertamina Mandalika SAG Euvic 1: 45,914

32 Jake Dixon Petronas Sprinta Racing 1: 50,609

Sumber: Antaranews

Supercar McLaren 570S siap berakselerasi di medan Pertempuran dalam Pembaruan PUBG Mobile 1.4

Supercar McLaren 570S siap berakselerasi di medan Pertempuran dalam Pembaruan PUBG Mobile 1.4

BorneoTribun Jakarta -- Berkolaborasi dengan produsen otomotif terkemuka asal Inggris, McLaren, mulai 1 Juni 2021 supercar McLaren 570S siap berakselerasi di medan pertempuran dalam pembaruan PUBG Mobile 1.4.

Pembaruan konten PUBG MOBILE x McLaren ini sudah bisa dimainkan dan tersedia gratis melalui App Store dan Google Play Store.

"Menghadirkan supercar dari McLaren ke dalam PUBG Mobile membuat kami sangat bersemangat. Lewat kolaborasi dengan produsen otomotif terkemuka asal Inggris pada versi 1.4 ini, kami menghadirkan kendaraan yang mampu berakselerasi hingga 150 Km/jam, Mclaren 570S," kata PUBG Mobile Marketing Manager Jenny Zhuang dalam siaran pers di Jakarta, Jumat.

"Terdapat juga gameplay dan mekanisme baru yang didedikasikan untuk memberikan pengalaman bermain game terbaik bagi komunitas dan pemain," kata Jenny.

Melalui event “McLaren Drift”, pemain bisa merasakan pengalaman mengendarai supercar dari McLaren, yakni McLaren 570S, dan menikmati sensasi mobil secepat kilat.

Warna dan interior dari McLaren 570S yang pemain miliki juga bisa disesuaikan dengan keinginan, sedangkan untuk eksteriornya tersedia dalam enam arna, yaitu: Zenith Black, Lunar White, Raspberry, Glory White, Royal Black, dan Pearlescent.

Untuk bergabung dalam event dan berusaha mendapatkan McLaren 570S, pemain bisa melakukan lucky draw untuk tiap tingkat kecepatan dimulai dengan 90 UC atau dengan harga diskon bila menggunakan voucher yang bisa diperoleh dengan membagikan keseruan event ini di media sosial.

Semakin tinggi level kecepatan yang diperoleh, semakin besar hadiah yang didapatkan. Mulai dari lucky voucher, skin senjata, outfit permanen, hingga lucky medal yang bisa ditukarkan dengan McLaren 570S.

Selain itu, para pemain yang sukses mendapatkan McLaren 570S bisa merayakannya dan memamerkan supercar yang dimiliki kepada pemain lain di arena Cheer Park lewat Airdrop.

Tidak perlu khawatir saat mengendarai McLaren dalam pertarungan karena pemain lain tidak bisa mengendarai atau bahkan mengambil supercar tersebut. Khusus untuk warna Pearlescent, pemain bisa turun dari pesawat menggunakan mobil, merasakan sensasi terjun bebas dari pesawat menggunakan supercar.

Sumber: Antaranews

Megabintang Barcelona, Lionel Messi cerita sifat Sergio Aguero, cerewet dan suka membuat onar

Megabintang Barcelona, Lionel Messi cerita sifat Sergio Aguero, cerewet dan suka membuat onar

BorneoTribun Sport -- Megabintang Barcelona, Lionel Messi, mengenang sifat Sergio Aguero saat masih remaja yang cerewet dan suka membuat onar.

Barcelona baru saja merampungkan transfer Sergio Aguero dari Manchester City.

Aguero didatangkan Barcelona dengan status bebas transfer setelah kontraknya tak diperpanjang Manchester City.

Barcelona mengikat Aguero dengan kontrak berdurasi dua tahun atau hingga 2023.

Selain itu, klausul pelepasan penyerang asal Argentina itu sebesar 100 juta euro atau sekitar Rp 1,7 triliun.

Artinya, Aguero akan berduet lagi dengan sahabatnya sekaligus megabintang Barcelona, Lionel Messi.

Messi dan Aguero memang dikenal sebagai dua sahabat yang sangat dekat layaknya sebuah keluarga.

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, mengenang sifat Sergio Aguero saat masih remaja yang cerewet dan suka membuat onar.

Anak sulung Aguero, Benjamin, bahkan merupakan anak baptis dari Messi.

Selain itu, Messi dan Aguero sudah saling mengenal sejak keduanya masih remaja dan membela timnas Argentina U-20.

Aguero dan Messi kali pertama bertemu pada 2005 saat pemusatan latihan jelang Piala Dunia U-20 yang akan diadakan di Belanda.

Momen kebersamaan Sergio Aguero dan Lionel Messi kala membela timnas Argentina.

Messi, yang baru pertama bertemu Aguero saat itu, sangat ingat dengan sifat mantan penyerang Atletico Madrid tersebut.

Dalam sebuah wawancara, La Pulga menyampaikan kalau dirinya dan Aguero memiliki sifat yang sangat jauh berbeda.

Messi cenderung seorang yang pendiam, sedangkan Aguero merupakan orang yang sangat cerewet dan suka mengganggu.

Kendati demikian, Aguero dikenal memiliki karakter yang hebat sebagai seorang remaja saat itu.

"Ketika Aguero masih muda, dia sangat berkarakter," ucap Messi seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Dia membuat Anda tertawa sepanjang waktu dengan apa pun. Kami sangat berbeda."

"Dia selalu mengobrol sepanjang waktu dan saya lebih pendiam. Jika dia bosan berlatih, dia bosan bermain, dia akan mulai membuat keributan," tutur Messi menambahkan.

Kepastian duet Messi dan Aguero di Barcelona sebenarnya belum bisa ditentukan untuk saat ini.

Pasalnya, Messi masih melakukan pembicaraan dengan Barcelona terkait kontrak barunya.

Maverick Vinales merasakan hasil positif pada sesi latihan bebas Grand Prix Catalunya

Maverick Vinales merasakan hasil positif pada sesi latihan bebas Grand Prix Catalunya

BorneoTribun Jakarta -- Maverick Vinales merasakan hasil positif pada sesi latihan bebas Grand Prix Catalunya pada Jumat, setelah didampingi oleh Silvano Galbusera sebagai crew chief baru, menggantikan Esteban Garcia.

Yamaha pada hari sebelumnya mengonfirmasi Galbusera, mantan kepala kru Valentino Rossi, akan menangani Vinales hingga akhir musim ini.

Garcia telah bekerja sama dengan Vinales pada 2013 dan membuahkan titel Moto3 untuk sang pebalap Spanyol pada tahun tersebut.

Garcia kemudian bergabung dengan Yamaha pada 2019 dan membantu Vinales mengemas 11 podium, empat kemenangan, tiga peringkat dua, dan empat kali peringkat tiga.

"Saya merasa baik dengan motor, jujur," kata Vinales mengawali seperti dilansir laman resmi MotoGP.

"Tentu kami sering mengganti motor selama FP1 dan FP2, itu sesuatu yang saya tidak biasa lakukan, tetapi sekarang saya harus melakukannya untuk mencoba menemukan keseimbangan, motor yang lebih baik khususnya untuk gaya membalap saya.

"Dan saya merasakan banyak hal positif. Pada dasarnya dengan Silvano kami bekerja sangat tenang. Kami sekarang tahu prioritas kami adalah menemukan setup yang bisa membuat saya nyaman dan gunakan untuk gaya membalap saya. Kami tidak terlalu banyak melihat catatan waktu lap dan posisi, tapi lebih ke bagaimana mendapatkan perasaan yang baik dan lebih menjadi diri saya sendiri dengan motor ini," katanya lagi.

Vinales membuka akhir pekan di Montmelo dengan finis P4 di sesi latihan pertama, dan menempati P6 secara umum setelah FP2, terpaut 0,586 detik dari pemuncak sesi Johann Zarco.

Galbusera, yang mengambil alih peran Jeremy Burgess sebagai crew chief Rossi pada 2014, membantu The Doctor memenangi sembilan balapan dan bertarung untuk titel 2015 hingga akhir musim, sebelum akhirnya digantikan oleh David Munoz untuk musim 2020.

Galbusera kemudian sempat ditugasi membantu pengembangan motor Yamaha bersama Jorge Lorenzo, dan sekarang dengan Cal Crutchlow sebelum ditarik kembali sebagai crew chief di garasi tim.

Sumber: Antaranews

Max Verstappen Catat Waktu Tercepat Sesi Latihan bebas Grand Prix Azerbaijan

Max Verstappen Catat Waktu Tercepat Sesi Latihan bebas Grand Prix Azerbaijan

BorneoTribun Sport -- Max Verstappen mencatat waktu tercepat dalam sesi latihan bebas Grand Prix Azerbaijan hari Jumat ketika duo Ferrari Charles Leclerc dan Carlos Sainz bersaing di tiga besar.

Verstappen mencatat waktu terbaik 1:43.184 pada ban lunak untuk menggeser Leclerc ke posisi kedua dengan selisih 0,043.

Pembalap Monaco itu mencetak waktu terbaiknya dengan ban keras saat rekan setimnya dari Spanyol membawa Ferrari kedua ke posisi ketiga dengan selisih 0,337 detik dari Verstappen, menurut situs resmi Formula 1.

Ferrari menikmati peningkatan performa musim ini, terutama setelah Leclerc mengamankan pole position di Monaco akhir pekan lalu dan Sainz menjadi runner-up di sirkuit jalan raya.

Sergio Perez membuntuti duo Ferrari ke posisi keempat dengan mobil Red Bull kedua yang berjarak 0,446 dari rekan satu timnya.

Daniel Ricciardo, yang masih beradaptasi di belakang kemudi MCL35M, tampil lebih baik dari rekan setimnya Lando Norris ketika duo McLaren masing-masing finis di P5 dan P8.

Sementara itu, juara dunia tujuh kali Lewis Hamilton tidak bisa lebih cepat dari Pierre Gasly dari AlphaTauri dan harus puas finis di P7.

Rekan setimnya di Mercedes, Valtteri Bottas, melengkapi sepuluh besar setelah tidak lebih cepat dari Fernando Alonso yang mengklaim P9 untuk tim Alpine.

Sesampainya di Baku, Verstappen unggul empat poin di puncak klasemen menyusul kemenangan di Monaco untuk pertama kalinya karena Lewis Hamilton hanya berhasil finis P7 di Monte Carlo.

GP Azerbaijan sering menjadi balapan yang kacau dan ketat karena diadakan di sirkuit jalan raya yang menggabungkan lintasan lurus yang panjang untuk peluang menyalip yang besar.

Mercedes telah merebut pole dan memenangkan tiga dari empat balapan di kota tua bekas negara Soviet itu.

Namun, sejauh ini tidak ada pebalap dominan di Baku, ketika empat pebalap berbeda telah mencicipi podium teratas yakni Nico Rosberg (2016), Daniel Ricciardo (2017), Hamilton (2019) dan Valtteri Bottas (2019).

Sedangkan Verstappen tidak pernah lebih baik dari P4 di Baku.
Indonesia Jadi Tuan Rumah, World Superbike 2021 akan digelar di Mandalika International Street Circuit

Indonesia Jadi Tuan Rumah, World Superbike 2021 akan digelar di Mandalika International Street Circuit


BorneoTribun Jakarta – Indonesia akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan World Superbike (WSBK) 2021 Indonesia Grand Prix yang akan dihelat di Mandalika International Street Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada November mendatang. 


Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf)/Kepala Badan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menegaskan penyelenggaraan ajang internasional ini akan dilakukan dengan sistem gelembung atau bubble dan penerapan protokol kesehatan yang ketat.


Hal tersebut disampaikannya dalam keterangan pers bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali usai menghadiri Rapat Terbatas mengenai Persiapan Penyelenggaraan FIBA Asia Cup 2021 dan World Superbike 2021 Indonesia Grand Prix yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Rabu (02/06/2021) sore, di Jakarta.


“Tadi arahan Bapak Presiden bahwa walaupun antusiasme yang tinggi dari masyarakat, namun penyelenggaraan harus menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat dan disiplin, baik bagi para atlet maupun official crew dan juga para penonton,” ujar Menparekraf.


Sandi mengungkapkan ajang WSBK 2021 ini akan melibatkan 24 pembalap dari berbagai negara. Dengan penerapan sistem gelembung maka semua pihak yang terlibat baik para atlet, ofisial, kru, maupun petugas perangkat pertandingan akan dibatasi kontak dengan pihak luar dan dimonitor secara berkala. Penerapan sistem ini dimaksudkan untuk mencegah penyebaran pandemi COVID-19.


“Para atlet diharapkan hadir lima hari sebelum latihan dengan status sudah divaksin oleh enam vaksin yang sudah disetujui oleh WHO (World Health Organization) dan sebelum keberangkatan melakukan tes PCR. Setelah kedatangan dalam karantina akan terus secara rutin dilakukan testing bagi para atlet. Dengan konsep bubble, kita harapkan ini menjadi event internasional yang membuktikan kepada dunia bahwa Indonesia dapat menyelenggarakan event besar olahraga berskala internasional dengan mengacu kepada protokol kesehatan yang ketat dan disiplin,” ujarnya.


Tak hanya kepada para atlet, ofisial, kru, maupun perangkat pertandingan, penerapan sistem gelembung juga dilakukan terhadap penonton. Dari kapasitas 20 ribu penonton, jumlah keterisiannya akan ditentukan sesuai dengan perkembangan kasus COVID-19 di Tanah Air.


“Tentunya ini nanti disesuaikan dengan data COVID-19 pada saat November. Keputusannya apakah dari kapasitas penonton yang 20 ribu per hari itu adalah 10, 20, atau 30 persen nanti akan ditentukan pada saat terakhir. Dan penonton juga akan dilakukan sistem bubble melalui testing berjenjang dan diharapkan juga dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin,” ujar Menparekraf.


Sandi optimistis penyelenggaraan ajang internasional World Superbike 2021 Indonesia Grand Prix dan juga FIBA Asia Cup 2021 dapat membangkitkan semangat dan menunjukkan kepada ajang kelas dunia lainnya bahwa Indonesia memiliki kesiapan dalam hal penyelenggaraan. Perhelatan ini juga diharapkan dapat menggeliatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia termasuk sektor pariwisata.


“COVID-19 memaksa kita beradaptasi dan ini kita lakukan dengan penuh konsekuensi secara totalitas untuk memastikan pengendalian dari COVID-19. Kita harapkan ini bisa menggeliatkan kembali baik perekonomian maupun pariwisata dalam bingkai pengendalian COVID-19,” pungkasnya. (TGH/UN)

 

Formulir Kontak